MANADO, Poskomanado.co.id – Merayakan Idul Adha 1446 Hijriyah tahun 2025, pihak Polresta Manado Kurbankan tujuh hewan kurban.
Penyembelihan hewan kurban dilaksanakan Sabtu (07/05/2025), di parkiran Polresta Manado.
Penyembelihan hewan kurban disaksikan oleh seluruh pejabat utama polresta Manado dan jajaran, serta ketua bhayangkari polresta Manado.
Ketua panitia AKP Muhammad Isral dalam sambutannya menyampaikan, jumlah hewan yang akang disembelih sebanyak tujuh ekor, terdiri dari lima ekor sapi dan dua ekor kambing.
Adapun hewan kurban yang disembelih sumbangan dari Kapolresta Manado, Wakapolresta Manado, Kapolsek bandara, sumbangan dari Pemerintah Kota Manado, dan patungan yang terdiri dari para kasat yang beragama muslim.
Selain lima ekor sapi, ada dua ekor kambing sumbangan dari saudara boston, dan satu ekor lainnya hasil patungan anggota Polresta Manado yang beragama muslim.
Selanjutnya akan dilaksanakan pembagian kepada anggota polresta Manado, dan dibagikan kepada masyarakat Kota Manado.
“Setiap kecamatan mengirim perwakilan sepuluh orang untuk menerima daging kurban,” kata ketua panitia.